9/23/2015

MGMP Bahasa Indonesia MTs Bantul Kembali Gelar Workshop Penulisan Kreatif

Evi Idawati mengulas karya peserta workshop.

BANTUL ~ MGMP Bahasa Indonesia MTs Bantul kembali gelar Workshop Penulisan Kreatif, Selasa (22/9). Workshop yang dilangsungkan di MTs Wonokromo tersebut merupakan lanjutan dari dua pertemuan yang telah diselenggarakan. Pengurus MGMP Bahasa Indonesia Kabupaten Bantul, Umi Safuroh, mengungkapkan bahwa target workshop adalah diterbitkannya antologi cerpen dan puisi.

“Buku antologi cerpen dan puisi penting bagi guru bahasa. Buku tersebut dapat dijadikan bahan pembelajaran di kelas,” ungkap Umi di sela acara. Lebih lanjut guru Bahasa Indonesia MTs Mahalli itu mengungkapkan bahwa pada pertemuan ketiga ini, panitia kembali mengundang sastrawan muda Evi Idawati.

“Workshop digelar selama sebulan penuh. Pertemuan diselenggarakan pada tiap Selasa. Pada pertemuan pertama kami mengundang sastrawan muda Evi Idawati dan Hasta Indriyana untuk memancing semangat para guru menulis cerpen dan puisi,” paparnya. Pada pertemuan kedua, salah seorang peserta, yakni Siska Yuniati, didaulat berbagi pengalaman menulis.

Evi Idawati menjelaskan teknik menulis cerpen.

“Pada pertemuan ketiga ini, kami kembali menghadirkan Evi Idawati untuk memeriksa dan membahas cerpen yang telah ditulis. Nanti pada pekan keempat Hasta Indriyana yang didatangkan lagi untuk puisi,” jelas Umi. “Tatap muka hanya dilakukan untuk presentasi dan konsultasi. Proses penulisan sendiri kami fokuskan di rumah,” lanjutnya.

Peserta workshop.

Salah satu peserta diklat, Yuni Iswari Dewi, mengaku antusias mengikuti workshop. Bu Dewi, sapaan akrabnya mengungkapkan bahwa dengan adanya workshop para guru dituntut menghasilkan karya.

“Pada workshop ini, kami ‘dipaksa’ menghasilkan karya. Tantangan baik buat para guru. Persoalan teori, sejak di bangku kuliah para guru sudah mendapatkan. Praktiknya itu yang sering tidak dilakukan,” ungkap guru MTs Negeri Piyungan itu.

Workshop yang dihadiri guru-guru Bahasa Indonesia MTs Kabupaten Bantul itu digelar pukul 08.00 sampai dengan 15.00 WIB. Kendati difokuskan untuk guru-guru MTs, pada pelaksanaannya beberapa guru dari lingkungan Dikdas Bantul juga tertarik dan mengikuti agenda tersebut. (sb/bap)

Kontributor Abasrin.com