5/31/2017

Ini Dia Profil Muhammad Lutfi Hamid, Kepala Baru Kanwil Kemenag DI Yogyakarta

Suasana pelantikan 20 pejabat eselon II Kemenag RI oleh Lukman Hakim Saifuddin (30/5)/Kemenag
Yogyakarta, Abasrin.com--Muhammad Lutfi Hamid resmi dilantik sebagai Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (30/5). Pelantikan dilakukan oleh Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin di Kantor Kementerian Agama Jalan Lapangan Banteng Barat 3-4 Jakarta. Dengan pelantikan ini, Lutfi Hamid resmi menggantikan Profesor Nizar Ali yang sejak 17 Februari 2017 memegang amanah Direktur Pendidikan Islam pada Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kemenag RI.


Lalu, siapa Lutfi Hamad dan apa saja yang telah dilakukannya selama ini sehingga Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin menjatuhkan pilihan padanya untuk memimpin Kanwil Kemenag DI Yogyakarta? Berikut data yang berhasil dihimpun Abasrin.com.

Nama lengkap: Drs. H. Muhammad Lutfi Hamid, M.Ag.
Tempat dan tanggal lahir: Bantul, 5 Januari 1968
Alamat: Jalan KH. Ali Maksum, Krapyak, Sewon, Bantul, DI Yogyakarta
Pendidikan: S2 Mu'amalah UIN Sunan Kalijaga

Riwayat pendidikan
  1. SD Negeri Linggapura I, Tonjong, lulus 1981, Kec. Tonjong
  2. SMP Negeri 2 Yogyakarta, lulus 1984, Yogyakarta
  3. MAN Sabdodadi, Biologi, lulus 1987, Kab. Bantul
  4. S1 IAIN Sunan Kalijaga, Fakultas Syari'ah, Peradilan Agama, lulus 1993
  5. S2 UIN Sunan Kalijaga, Fakultas Syari'ah, Mua'amalah, lulus 2004
Riwayat jabatan
  1. Pegawai Pada KUA Kecamatan Pundong Kabupaten Bantul Propinsi DIY (01/03/1995)
  2. Pegawai Pada KUA Kecamatan Pundong Kabupaten Bantul Propinsi DIY (01/01/1997)
  3. Kepala KUA Kec. Kretek Kab. Bantul Propinsi DI Y (24/06/2002)
  4. Kepala KUA, PPN dan PPAIW Kec. Kasihan Kab. Bantul (18/12/2003)
  5. Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kantor Departemen Agama Kabupaten Bantul Propinsi DI Yogyakarta (12/03/2005)
  6. Kepala Seksi Publikasi Dakwah dan HBI Bidang Penamas Kanwil Dep. Agama Prov. DI Yogyakarta (27/03/2007)
  7. Kepala Subbagian Hukmas dan KUB Kanwil Kementerian Agama Provinsi DI Yogyakarta (01/10/2011)
  8. Kepala Subbagian Informasi dan Hubungan Masyarakat Bagian Tata Usaha Kanwil Kementerian Agama D.I. Yogyakarta (03/01/2013)
  9. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman DIY (25/03/2013)
  10. Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kementerian Agama DIY (26/07/2016)
  11. Kakanwil Kemenag DI Yogyakarta (30/05/2017

Administrator Abasrin.com