2/09/2015

Hari ini TPM II MKKS SMP Kabupaten Bantul Dimulai

Ilustrasi: Siswa sedang mengerjakan soal TPM.

Sesuai agenda yang telah disampaikan pihak MKKS SMP Kabuaten Bantul, hari ini akan diselenggarakan Tes Pendalaman Materi (TPM) II untuk jenjang SMP se-Kabupaten Bantul. Sesuai agenda, TPM II ini akan diselenggarakan mulai hari ini, 9 Februari 2015 sampai dengan Kamis (12/2).

Dihubungi di kantornya, anggota MKKS Kabupaten Bantul, Muhammad Sholkhan, mengatakan bahwa TPM akan diselenggarakan selama empat hari, satu mapel per hari. Hari pertama akan digunakan untuk mapel bahasa Indonesia, hari kedua matematika, hari ketiga mapel bahasa Inggris, dan hari keempat mapel IPA. Urutan tersebut menurut Sholkhan telah disesuaikan dengan urutan penyelenggaraan Ujian Nasional (UN).

Lebih lanjut, Muhammad Sholkhan mengemukakan, seringnya penyelenggaraan TPM ini diharapkan semakin menyiapkan penyelenggara dan siswa dalam menghadapi UN. Pada saat UN, menurut Sholkhan, banyak sekali hal yang dapat menjadi kendala. Latihan-latihan ini, menurutnya dapat membiasakan pengelola dan siswa. "Memang, UN tidak lagi dijadikan sebagai standar kelulusan. Walaupun begitu, apapun yang kita selenggarakan di sekolah, harus dipersiapkan dengan baik," ujar lulusan Universitas Negeri Yogyakarta dan UAD ini.

Seperti biasanya, hasil TPM akan diumumkan pada hari terakhir pelaksanaan TPM. Merujuk kepada jadwal, itu artinya TPM Tahap II ini akan diumumkan pada hari Kamis (12/2) sore.