Kementerian Agama Kantor Wilayah DI Yogyakarta menyelenggarakan lomba pembuatan media pembalajaran. Lomba yang diselenggarakan tingkat Provinsi DI Yogyakarta tersebut dibagi menjadi empat kategori, yaitu kategori guru Raudhatul Atfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan Madrasah Aliyah.
Berdasarkan juknis lomba yang diedarkan panitia, disampaikan bahwa lomba dilaksanakan dalam rangka mendukung pengembangan profesi guru berkelanjutan sekaligus menjadi wujud perhatian pemerintah atas guru. Melalui kegiatan ini diharapkan para guru terdorong untuk melakukan inovasi sehingga mutu proses dan hasil pembelajaran dapat lebih meningkat. Lebih spesifik lagi, melalui lomba ini diharapkan dapat menghasilkan media pembelajaran yang kreatif dan inovatif.
Kegiatan yang digelar dari bulan Oktober hingga Desember 2014 tersebut dilaksanakan melalui beberapa tahap. Tahap pertama, sosialisasi dan pengumpulan media. Para guru yang berminat mengikuti lomba diminta mengumpulkan media pembelajaran yang dihasilkan maksimal tanggal 15 Oktober 2014. Tahap kedia, panitia menyeleksi media yang masuk untuk menentukan tiga finalis. Tahap ketiga, tiga finalis yang telah ditentukan diundang ke Kanwil Kemenag DI Yogyakarta untuk mempresentasikan karyanya di hadapan dewan juri pada 19 Desember 2014.
Untuk jenjang Madrasah Aliyah, media pembelajaran yang menjadi finalis adalah karya Iksan Taufik H. (MA Ibnul Qoyyim Putra Bantul), Siska Yuniati (MAU Al Imdad Bantul), dan Purnomo Basuki (MAN Yogyakarta 1). Ketiganya pada 19 Desember 2014 pukul 13.00 mempresentasikan karyanya di Ruang Rapat VI Kanwil Kemenag DI Yogyakarta. Dari hasil penilaian para juri, peraih juara 1, 2, dan 3 secara berurutan adalah Purnomo Basuki dari MAN Yogyakarta 1, Siska Yuniati dan MAU Al Imdad, dan Iksan Taufik H. dari MA Ibnul Qoyyim Putra Bantul.
Sementara itu, untuk jenjang MTs, pemenangnya antara lain Joko Purwanto dari MTs Negeri Pundong (Juara 1), Nurhasanah Rahmawati dari MTs Negeri Maguwoharjo (Juara 2), dan Puji Lestari dari MTs Negeri Giriloyo (Juara 3). Pemenang jenjang MI adalah Agusriyanto dari MIN Jejeran (Juara 1), Suratiningsih dari MI An Nuur Ngangkrik (Juara 2), dan Kasmad Rifangi dari MI Ma'arif Sendang Kulonprogo (Juara 3). Selanjutnya, untuk jenjang RA dimenangkan oleh Tri Yuni Astuti dari RA Masyithoh Kantongan (Juara 1), Wiji Cahyaningsih dari MA Mashyithoh Segoroyoso (Juara 2), dan Aas Asyifah dari RA Mu'adz bin Jabal 2 (Juara 3).
Seperti yang diungkapkannya kepada Bernas, Kabid Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Provinsi DI Yogyakarta, Imam Khoiri, berharap kegiatan ini mampu membantu meningkatkan kualitas pendidik para guru madrasah. "Media belajar merupakan hal penting yang harus disiapkan oleh para guru sebagai alat untuk mentransfer ilmu dan pengetahuan bagi para siswa." [SB]