2/28/2016

Profil Suharsono, Bupati Bantul Periode 2016-2021


BANTUL, Abasrin.com ~ Drs. H. Suharsono dilahirkan di Bantul tanggal 26 Maret 1957. Suharsono dikenal oleh karena kiprahnya di tubuh Polri. Jabatan terakhir yang diembannya sebelum pensiun adalah Kabag PSI Ropers Polda Banten dengan pangkat terakhir Komisaris Besar Polisi (Kombespol).

Setelah pensiun dari tugas di Kepolisian Daerah Banten, Suharsono mencalonkan diri sebagai Bupati Bantul, bersaing dengan calon petahana, Hj. Sri Surya Widati. Pada pertarungan satu putaran tersebut, suami Erna Kusmawati itu berhasil mengungguli Sri Surya Widati dengan perolehan suara sebesar 53%.

Atas keunggulan tersebut, pasangan Suharsono-Halim dinyatakan sebagai pemenang Pemilukada Kabupaten Bantul tahun 2015. Suharsono dilantik oleh Sri Sultan Hamengkubuwono X sebagai Bupati Bantul untuk periode 2016-2021 tanggal 17 Februari 2016.

Berikut profil lengkap Suharsono seperti dikutip dari laman resmi Pemerintah Kabupaten Bantul, Bantulkab.go.id.

Tempat dan Tanggal Lahir
Bantul, 26 Maret 1957

Istri
Erna Kusmawati

Anak
Angga Harya Kusuma
Rama Harya Kusuma

Pendidikan
SDN Jetis (1964-1969)
SMEP Negeri (1970-1972)
SMA Bopkri Yogykarta (1973-1975)
Universitas Gajah Mada (1978-1989)
SEPA, Polisi Sukarela (1987-1988)
SELAPA POLRI (1997-1998)

Penghargaan
Satyalancana Dwidya Sistha (1998)
Bintang Bhyangkara Nararya POLRI (2014)

Pengalaman Pekerjaan
Kabag PSI Polda Metro Jaya (2001-2005)
Kasubag Renbinnis SDM POLRI (2005-2007)
Kabag PSI Ropers Polda Banten (2007-2015)
Bupati Bantul (2016-2021)

Pengalaman Organisasi
Penasehat ORARI DIY (2010-sekarang)
Penasehat RAPI DIY (2011-sekarang)